5 Pertanyaan Interview Barista

1. Apakah Anda Mengetahui Tentang Brew Kopi dan Metode Pembuatan Minuman Lainnya?

Sebagai barista, tentu beberapa teknik pembuatan kopi ataupun minuman lainnya sedikit banyak saya kuasai. Saya terbiasa menggunakan teknik French Press dalam pembuatan kopi karena menjadi salah satu teknik penyajian kopi yang paling sederhana. Selain itu, saya juga biasa menggunakan teknik Pour Over atau V60 untuk membuat rasa kopi yang dinikmati oleh pelanggan menjadi lebih lembut.

Tips Menjawab: Anda dapat menunjukan kemampuan Anda dalam menyajikan kopi ataupun jenis minuman lainnya ke pelanggan sesuai dengan skill dan keahlian yang Anda miliki. Sebisa mungkin pahami dengan baik secara teori maupun praktek teknik yang biasa Anda gunakan agar recruiter dapat menilai kemampuan pengetahuan teknik barista yang Anda miliki.

Baca juga: Pertanyaan interview store crew/crew outlet

2. Apakah Anda Bersedia Untuk Meningkatkan Tampilan Anda Agar Pembeli Lebih Tertarik?

SIap saya bersedia, sebagai barista penampilan memang menjadi hal utama yang wajib saya perhatikan agar konsumen dapat dengan nyaman melakukan transaksi. Untuk itu, saya selalu berusaha untuk sebaik mungkin menjaga penampilan saya dengan berbagai cara. Mulai dari merawat wajah maupun menjaga aroma tubuh tetap wangi.

Tips menjawab: Anda dapat menunjukan kepada recruiter jika Anda merupakan orang yang sangat menjaga penampilan. Usahakan tampilan Anda saat melakukan wawancara atau interview rapi dan bersih agar recruiter menjadi yakin dengan jawaban yang Anda berikan.

3. Bagaimana Cara Menghadapi Pelanggan Yang Tidak Puas Dengan Pelayanan Yang Anda Berikan?

Saya akan meminta maaf terlebih dahulu kepada pelanggan tersebut dengan sopan tentunya, kemudian sebisa mungkin untuk melakukan komunikasi yang terbaik dengan pelanggan tersebut akan kekecewaan yang mereka alami. Setelahnya saya akan menawarkan kompensasi yang dapat saya berikan jika memang ketidakpuasan pelanggan akibat dari kelalaian saya.

Tips Menjawab: Tunjukan rasa tanggung jawab yang Anda miliki untuk membuat pelanggan tidak semakin kecewa dengan pelayanan Anda. Dengan begitu recruiter dapat memahami seperti apa Anda nantinya saat menghadapi situasi yang serupa.

Baca juga: Pertanyaan interview chef/kitchen

4. Menurut Anda Apa itu profesi barista, dan apa saja tanggung jawab dari seorang barista?



Menurut saya, barista adalah orang yang bertanggung jawab secara penuh dalam  meracik, membuat, menyiapkan, dan menyajikan kopi yang sesuai dengan permintaan konsumen. Untuk itu, barista wajib memahami segala jenis teknik penyajian kopi karena setiap konsumen memiliki selera masing masing dalam penyajian kopi yang mereka inginkan.

Tanggung jawab barista juga meliputi:

  • Menyajikan kopi yang enak dengan menggunakan metode manual maupun mesin.
  • Mengoperasikan dan merawat alat seduh, seperti gelas, pour over cone, dan mesin espresso.
  • Menjaga kebersihan meja bar dan area untuk pengunjung.
  • Meracik minuman non-coffee untuk pelanggan yang tidak bisa minum kopi. Jenis minuman non-coffee yang biasanya harus bisa dikuasai barista adalah red velvet, mocktail, teh, cokelat panas, dan matcha latte.
  • Menyapa dan berkomunikasi dengan pelanggan secara ramah.

Tips menjawab: Yakinkan rekruiter jika Anda memang menguasai secara teori maupun praktik tanggung jawab yang mesti dijalankan oleh seorang barista profesional.