1. Semua radio memakai baterai. Sebagian radio tidak memakai antena panjang.
A. Ada radio yang tidak memakai baterai, memakai antena
B. Ada radio yang tidak memakai antena panjang, tidak memakai baterai
C. Ada radio yang memakai antena panjang, tidak memakai baterai
D. Ada radio yang tidak memakai antena panjang, memakai baterai
Jawaban: D
Kunci utama adalah di kalimat pertama, yaitu semua radio memakai baterai. Lalu diperkuat dengan fakta bahwa ada radio yang tidak memakai antena panjang. Dengan begitu, berarti ada pula radio yang tidak memakai antena panjang, tetapi tetap memakai baterai.
2. Semua tenda beratap dan tinggi. Andi berada di tempat yang tidak beratap dan tidak tinggi. Kesimpulan yang tepat adalah …..
A. Andi berada di tenda beratap
B. Andi berada di tenda tinggi
C. Andi berada di bukan tenda
D. Andi berada di tenda bukan beratap dan bukan tinggi
Jawaban: C
Syarat berada di sebuah tenda ada 2 (dua), yaitu beratap dan tinggi. Jika salah satu syarat saja tidak dipenuhi, maka tempat itu bukanlah tenda.
3. Di rumah sakit semua dokter berbaju putih dan membawa stetoskop. Anton ada di rumah sakit, ia tidak berbaju putih dan tidak membawa stetoskop.
A. Anton seorang dokter yang tidak berbaju putih
B. Anton bukan seorang dokter yang berbaju putih
C. Anton seorang dokter yang tidak membawa stetoskop
D. Anton bukan seorang dokter
Jawaban: D
Syarat dokter yang berada di rumah sakit adalah berbaju putih dan membawa stetoskop. Oleh karena Anton tidak berbaju putih dan tidak membawa stetoskop, maka Anton bukanlah seorang dokter, meskipun berada di rumah sakit.
4. Semua negara berkembang masih bermasalah dengan tingkat pengangguran dan kemiskinan yang tinggi. Indonesia adalah negara berkembang.
A. Indonesia tidak bermasalah dengan tingkat pengangguran yang tinggi tapi bermasalah dengan kemiskinan
B. Indonesia masih bermasalah dengan tingkat pengangguran dan kemiskinan yang tinggi
C. Indonesia bermasalah dengan tingkat kemiskinan yang tinggi tetapi tidak dengan tingkat pengangguran
D. Bisa jadi Indonesia masih bermasalah dengan tingkat pengangguran dan kemiskinan yang tinggi
Jawaban: B
Sesuai hukum silogisme, maka kesimpulannya ad alah Indonesia masih bermasalah dengan tingkat pengangguran dan kemiskinan yang tinggi.
5. Setiap anggota grup A adalah anggota grup B. Setiap anggota grup B adalah anggota grup C.
A. Mungkin ada anggota grup C yang bukan anggota grup A
B. Mungkin ada anggota grup A yang bukan anggota grup C
C. Tak mungkin ada anggota grup C yang merupakan anggota grup A
D. Tak mungkin ada anggota grup C yang rnerupakan anggota grup B
Jawaban: A
A –> B dan B –> C, maka A –> C. Dengan kata Iain, setiap anggota A pasti anggota C.
6. Semua atlet pandai melompat dan atlet yang pandai melompat gemar berenang. Atlet yang gemar berenang tidak pandai memasak.
A. Atlet yang tidak pandai memasak, gemar berenang dan tidak pandai melompat
B. Atlet yang tidak pandai memasak, pandai melompat dan tidak pandai berenang
C. Atlet yang tidak pandai memasak, tidak pandai melompat dan tidak pandai berenang
D. Atlet yang tidak pandai memasak, pandai melompat
Jawaban: D
Kalimat pertama terdiri dari dua anak kalimat, yaitu atlet pandai melompat dan atlet gemar berenang = pandai melompat. Lalu kalimat kedua menyatakan bahwa atlet gemar berenang =/= tidak pandai memasak. Maka, terdapat atlet yang tidak pandai memasak, tetapi tetap pandai melompat.
7. Pemain yang sportif adalah yang dapat menerima kekalahan. Sebagian pemain dari kota C tidak dapat menerima kekalahan.
A. Semua pemain kota C tak sportif
B. Tak ada pemain kota C yang sportif
C. Sebagian pemain kota C sportif
D. Semua pemain di kota C sportif
Jawaban: C
Sebagian pemain dari kota C tidak dapat menerima kekalahan, artinya:
• Sebagian pemain dari kota C dapat menerima kekalahan, atau
• Sebagian pemain dari kota C sportif.
8. Semua bunga di taman Keputren berwarna merah. Semua putri suka bunga. Leny Ana membawa bunga biru.
A. Taman Keputren ada bunga birunya
B. Bunga yang dibawa Leny Ana bukan dari Keputren
C. Leny Ana tidak suka bunga
D. Putri tidak suka bunga merah.
Jawaban: B
Terdapat 3 kalimat yang harus kita bahas untuk ditarik simpulannya. Kalimat pertama menyatakan keberadaan bunga di taman Keputren yang semuanya berwarna merah. Lalu kalimat kedua menyatakan bahwa semua putri suka bunga. Lalu muncul kalimat ketiga tentang Leny Ana yang membawa bunga, tetapi warna biru. Perlu diketahui, soal ini tidak berhubungan dengan preferensi Leny Ana suka atau tidak dengan bunga. Maka, sudah pasti C bukan jawabannya. Dengan begitu, simpulannya adalah bunga yang dibawa Leny Ana bukan dari taman Keputren karena bukan warna merah.